Headlines News :
resize
STOP Corruption, mulai dari kita. Sekarang !!Dewan Pelaksanan Cabang Clean Governance Lamongan. Against Corruption
Home » » Tantang PBB, Korut Ancam Lakukan Tes Nuklir

Tantang PBB, Korut Ancam Lakukan Tes Nuklir

Written By Unknown on Wednesday, January 23, 2013 | 9:36 AM

Roket Korut yang diuji coba lalu (Foto: Reuters)
Roket Korut yang diuji coba lalu (Foto: Reuters)
PYONGYANG - Korea Utara (Korut) baru saja dijatuhkan sanksi baru menyusul peluncuran roket yang dilakukan Desember lalu. Namun, Korut mengecam keras sanksi yang diberikan oleh Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB).
Dalam pernyataannya yang keras, pihak Kementerian Luar Negeri Korut jelas sekali menantang sanksi DK PBB tersebut. Pemerintah Negara Komunis itu berencana untuk melakukan tes nuklir sebagai respons dari sanksi.

"Kami mengecam sikap standar ganda yang membolehkan beberapa negara untuk melakukan eksperimen dengan peluncuran satelit. Sementara pada kesempatan yang sama, Korut dilarang untuk melakukan kesempatan itu," pernyataan pihak Korut kepada KCNA, seperti dikutip Reuters, Rabu (23/1/2013).

"Pemerintah Korut turut mengecam keras resolusi yang dikeluarkan DK PBB yang tidak adil dan melanggar hak kedaulatan kami. Kami akan mengambil langkah fisik yang ditujukan untuk memperkuat kekuatan militer, termasuk tes nuklir," lanjutnya.

Kegeraman pihak Korut terhadap resolusi ini sepertinya sudah memuncak. Negeri Kim Jong-Un itu menjanjikan para ilmuwan mereka akan mengembangkan roket yang lebih kuat lagi.

Hari ini, DK PBB mengeluarkan resolusi yang mengecam peluncuran roket Korut pada Desember lalu. Peluncuran itu, dilakukan bersamaan dengan perayaan hari ulang tahun mantan pemimpin Korut, Kim Jong-Il.

Korut bersikeras roket yang diluncurkan ke luar angkasa itu dimaksudkan untuk kepentingan peluncuran satelit cuaca di orbit bumi. Tetapi dunia internasional khususnya Korea Selatan (Korsel) dana Amerika Serikat (AS) mencurigai peluncuran roket itu adalah uji coba terselubung dari roket jarak jauh Korut.

Selama ini, Korut dianggap mampu membuat roket jarak jauh yang bisa diisi dengan hulu ledak nuklir.

(faj)

Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

gif animator

Sponsor

gif animator

United Nations

UNICEF

UNICEF
The United Nations Children's Fund

World Health Organization

Popular Posts

Followers

 
Support : Creating Website | SMI Template | Suara Lamongan Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. suara lamongan - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Sentra Media Informatika