Headlines News :
resize
STOP Corruption, mulai dari kita. Sekarang !!Dewan Pelaksanan Cabang Clean Governance Lamongan. Against Corruption
Home » » Ogah Dituding Lembek, Obama: AS Bersama Israel Perangi Nuklir Iran

Ogah Dituding Lembek, Obama: AS Bersama Israel Perangi Nuklir Iran

Written By Unknown on Monday, October 22, 2012 | 9:04 PM

Presiden Obama (kanan) dan mantan Gubernur Massachusetts Mitt Romney dalam debat malam ini di Boca Raton, Florida (Rick Wilking/Pool/Getty Images)
Presiden Obama (kanan) dan mantan Gubernur Massachusetts Mitt Romney dalam debat malam ini di Boca Raton, Florida (Rick Wilking/Pool/Getty Images)
"Selama saya Presiden Amerika Serikat, Iran tidak akan mendapatkan senjata nuklir."
BOCA RATON,  Barack Obama berjanji bahwa Iran tidak akan mengembangkan senjata nuklir selama dia menjadi presiden AS. Ia pun menjanjikan dukungan penuh kepada Israel. Hal ini disampaikannya saat ia menghadapi kritik dari penantangnya Mitt Romney pada debat ketiga di Boc
a Raton, Florida, hari ini. Selain saling ejek soal kebijakan terkait maraknya ekstremisme Islam, keduanya juga mengangkat isu nuklir Iran.

"Selama saya presiden Amerika Serikat, Iran tidak akan mendapatkan senjata nuklir," kata Obama dalam debat ketiga dan terakhir sebelum pemilihan presiden 6 November mendatang.

"Israel adalah teman sejati. Ini (Israel) adalah sekutu terbesar kami di wilayah ini. Dan jika Israel diserang, Amerika akan berdiri dengan Israel. Saya telah membuat jelas semuanya," serunya.

Mengulangi komentar dari para stafnya, Obama membantah laporan akhir pekan di The New York Times bahwa Amerika Serikat dan Iran tidak memiliki hubungan diplomatik.

"Itu laporan di koran. Mereka tidak benar," kata Obama.

"Kami senang bahwa Anda (Romney) sekarang sedang mendukung kebijakan kami menerapkan tekanan diplomatik dan mendorong pembicaraan bilateral dengan Iran untuk mengakhiri program nuklir mereka," imbuh Obama.

Obama yang menawarkan pembicaraan dengan lawan AS itu pada awal masa jabatannya mengatakan bahwa Iran semakin terisolasi karena sanksi internasional.

Romney pun menuduh Obama gagal menghentikan kemajuan dalam program nuklir Teheran yang oleh Israel dan beberapa pejabat Barat ditujukan untuk mengembangkan bom nuklir, sementara rezim ulama Iran bersikeras untuk tujuan damai.

"Seharusnya kita meningkatkan dan memperketat sanksi. Saya melihat Iran dalam empat tahun telah dekat dengan bom nuklir," seru Romney.

"Saya tidak melihat pengaruh kita tumbuh di seluruh dunia. Saya melihat pengaruh kita surut," pungkas Romney.
(Deb / Deb)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

gif animator

Sponsor

gif animator

United Nations

UNICEF

UNICEF
The United Nations Children's Fund

World Health Organization

Popular Posts

Followers

 
Support : Creating Website | SMI Template | Suara Lamongan Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. suara lamongan - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Sentra Media Informatika